Selasa, 10 Oktober 2017
Honda Akhirnya Luncurkan Revo X
Berita Dunia Jitu - Salah satu motor dari Honda di segmen bebek yang hingga saat ini masih terus bertahan adalah Revo. Meskipun segmen motor bebek saat ini sudah kalah populer dari motor matik, namun rupanya hal tersebut tidak membuat Honda mengabaikan motornya di segmen ini. Hal tersebut terbukti dari pembaruan yang dilakukan Honda pada Revo X.
Meskipun pembaruan yang dilakukan memang tidak terlalu signifikan dan hanya pada tampilannya saja, namun hal tersebut berhasil membuat Revo X ini tampil lebih sporty dan agresif. Di mana beberapa bagian yang diperbarui ada pada bagian depannya seperti front cover yang dibuat lebih berlekuk serta penambahan stripe dan dial panelmeter. Honda melalui Marketing Director PT Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya menjelaskan jika Honda Revo saat ini menjadi salah satu pilihan motor bebek terbaik dan teririt yang ada di Indonesia.
Tak mengherankan jika selama lebih dari satu dekade kehadirannya di Indonesia, Revo series merupakan model terlaris yang dipilih oleh lebih dari 5,2 juta konsumen Tanah Air. Selain itu, fitur-fitur dari Revo yang terbilang unggul juga menjadi salah satu alasan lain motor ini dipilih banyak konsumen. “Kami menyuguhkan penyegaran desain baru ini untuk memberikan pilihan terbaik bagi pecinta motor bebek dengan tampilan yang semakin modern dan sporty namun tetap nyaman dan telah terbukti keandalannya,” kata Thomas dalam keterangan resmi yang Mas Sena kutip dari KompasOtomotif.
Seperti yang sudah Mas Sena katakan di awal tadi, perubahan yang dilakukan Honda terhadap motor ini memang hanya pada desain tampilan luarnya saja. Sehingga bagian mesin maupun dapur pacunya secara detail masih membawa mesin lama yang memiliki kubikasi 110 cc dengan teknologi PGM-FI, berpendingin udara. Motor bernama Revo X ini diklaim sebagai salah satu motor ter-irit yang ada di Indonesia memang bukan tanpa alasan. Pasalnya AHM mengklaim jika pada Revo X konsumsi bahan bakarnya mampu menembus 59,8 km untuk 1 liter.
Dengan pembaruan yang dilakukan padanya, motor ini dibanderol dengan harga Rp 15.325.000,- untuk on the road Jakarta. Sementara untuk varian lain seperti Revo Fit honda membanderolnya dengan angka Rp 13.625.000.
Sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Write komentar